GridOto.com - Modifikasi Mitsubishi Xpander bertampang robot ini benar-benar garang dan sukses sabet gelar BlackAuto Master di final BlackAuto Battle 2022.
Finalis yang berhasil menjuarai BlackAuto Battle Solo ini tak sia-sia datang ke Tangerang Selatan lantaran berhasil menjadi terbaik nasional.
"Luar biasa banget senangnya, saya juga apresiasi banget sama tim yang ikut ngebangun mobil ini yaitu John Speed Yogyakarta." kata Dawank.
Kalian tahu bagian apa lagi yang menonjol pada LMPV ini? Yup betul! Penggunaan motorized adalah rahasianya.
Pengaplikasiannya ada pada engine hood, 2 pintu depan, 2 pintu belakang, dan bagasi.
Untuk pintu bagasi atas berfungsi normal selayaknya pintu bagasi, sedangkan pintu bagasi bawah digunakan sebagai alas DJ equipment, seperti turn table dan sebagainya.
Hal lain yang bikin terlihat makin menarik yaitu bodi Xpander ini jadi jauh lebih gambot usai diberikan treatment khusus berupa wide body pada fender.
Lalu sedikit ruang yang tersisa dijadikan celah untuk menginstalasi camber kit supaya fitment kaki-kaki lebih miring dan menarik.
Part lain yang enggak kalah penting tentu saja penggunaan air suspension supaya Mitsubishi Xpander milik Dawank pol tampil kandas.