GridOto.com - Pada ajang Los Angeles Auto Show 2022 (17/11), VinFast memperkenalkan mobil baru listrik VinFast VF 6.
VinFast VF 6 tampil di Los Angeles Auto Show 2022 sebagai mobil baru listrik yang akan segera menyapa konsumen Amerika Serikat.
Bersama dengan VinFast VF 7, VF 6 akan mengisi segmen mobil baru listrik melawan Tesla Model 3, Hyundai IONIQ 5, dan Kia EV6.
"VinFast VF 6 dan VF 7 memiliki desain eksterior dan interior mewah dan teknologi canggih," kata Le Thi Thu Thuy, Vice Chairwoman VinFast.
"Dengan empat mobil listrik yang telah diperkenalkan di Amerika sejauh ini, mencakup segmen B-C-D-E, setiap mobil dibuat untuk memenuhi kebutuhan dan gaya hidup konsumen kami," tambah Thuy.
Baca Juga: Mobil Listrik VinFast VF e34 Lolos ASEAN NCAP, Dapat Empat Bintang!
Secara tampilan, VinFast VF 6 tampil futuristis dengan desain yang membulat dan aerodinamis.
VinFast tidak main-main dengan desain VF 6 karena digarap berkolaborasi dengan rumah desain Torino Design.
Masuk ke interior, VinFast VF 6 memiliki kabin yang gak kalah canggih dengan rivalnya tapi berdesain simpel.
Bagaimana dengan spesifikasinya? VinFast VF 6 hadir dalam dua varian yaitu Eco dan Plus.
VF 6 Eco memiliki motor listrik penggerak roda depan bertenaga 130 kW atau 174 dk dan torsi 250 Nm.
Baca Juga: Mobil Listrik VinFast Ramaikan New York, Rilis Layanan Sewa Baterai
Sementara varian Plus mendapatkan motor listrik yang lebih bertenaga yakni 150 kW atau 201 dk dan torsi 310 Nm.
Sayangnya VinFast belum mengungkap kapasitas baterai ataupun klaim jarak tempuh VinFast VF 6.
Sekilas mengenai fitur, VinFast VF 6 Eco akan memiliki interior berbahan kain dan vegan leather.
VF 6 Plus akan memiliki interior vegan leather dan panoramic glass roof standar.