Ini Syarat Alvaro Bautista Juara Dunia Superbike 2022 di Hari Minggu World Superbike Mandalika

Fendi - Sabtu, 12 November 2022 | 20:22 WIB

Alvaro Bautista memenangkan pertarungan dengan Jonathan Rea dalam perebutan tempat kedua di Race 1 World Superbike Mandalika 2022 (Fendi - )


GridOto.com – Alvaro Bautista memang tidak bisa mengalahkan Toprak Razgatlioglu pada Race 1 World Superbike Mandalika 2022 hari Sabtu (12/11), tetapi ia bisa juara dunia Superbike 2022 hari Minggu.

Finish kedua di belakang Toprak Razgatlioglu pada Race 1 World Superbike Mandalika 2022, membuat Alvaro Bautista belum bisa mengamankan gelar juara dunia Superbike pertamanya.

Dari hasil Race 1 World Superbike Mandalika 2022 ini, Toprak Razgatlioglu memperpendek jaraknya menjadi 77 poin dari sebelumnya 82 poin dengan Alvaro Bautista.

Tetapi Alvaro Bautsita sudah meletakkan satu tangannya nih untuk bisa keluar sebagai juara dunia Superbike 2022 di Sirkuit Mandalika hari Minggu (13/11).

Hari Minggu ada dua balapan, Superpole Race dan Race 2.

Alvaro Bautista juara dunia Superbike 2022 di Superpole Race WorldSBK Indonesia 2022, jika di akhir balapan memiliki selisih 87 poin atau lebih tinggi dari Toprak Razgatlioglu.

Itu berarti pembalap tim Aruba.it Racing – Ducati akan juara dunia Superbike 2022 jika berhasil finish pertama dan Toprak finish kedelapan atau lebih rendah.

Dengan demikian, Sirkuit Mandalika kembali melahirkan juara dunia baru, setelah Toprak tahun lalu.

Namun melihat penampilan Toprak yang cepat pada Superpole dan Race 1, pembalap tim Pata Yamaha woth Brixx ini sulit untuk dikalahkan oleh Bautista dengan selisih 10 poin.

Baca Juga: Hasil Race 1 World Superbike Mandalika 2022 - Toprak Razgatlioglu Menang, Jonathan Rea Tercecer

Baca Juga: Kunci Gelar Juara Dunia WorldSSP 2022 di Mandalika, Dominique Aegerter Bakal Lempar Helm Usai Race 2

Jangan sampai lupa menjadi bagian dari sejarah, Superpole Race WorldSBK Indonesia 2022 start jam 09.30 WIB dan Race 2 pukul 12.30 WIB.