GridOto.com - Toyota Alphard dandan maksimal, bodi elegan tapi pelek agak menor.
Siapa pun tentu setuju jika ubahan bodi dan setup kaki-kaki di Toyota Alphard ini sukses membuatnya tampil nyentrik tak lepas dari aura klimis.
Visualisasi Toyota Alphard yang kece ini didapatkan dengan memadukan part-part aftermarket JDM di eksterior.
Mulai dari fascia, Alphard ini sudah mengadopsi bumper model 2018 yang ditemani headlamp dan DRL LED bikinan Modellista.
Ditambah lagi pemasangan kap mesin berlekuk tajam lansiran Kulh Racing demi menyempurnakan ubahan di tampang depan.
Selain kap mesin, part lain buatan Kuhl Racing masih terdapat pada lips spoiler depan dan side skirts simpel di sisi samping.
Aura agresif juga terpancar dari kisi-kisi di bagian bumper belakang berkolaborasi dengan spoiler di bagian bumper dan atap.
Ubahan bodi dituntaskan dengan melabur akses krom dengan kelir hitam doff sehingga terkesan elegan dan tampil misterius.
Meski mengusung bodi serba hitam, tapi ada hal bagian paling mentereng pada Alphard ini yakni pelek baru yang dikenakan.
MPV Premium Toyota ini duduk manis di atas pelek model palang dari W-Work ukuran 20 inci berwana emas dengan lips krom.
Di dalam pelek mentereng tersebut tersimpan kaliper rem Brembo Racing GTS 6 pot di bagian depan dan 4 pot di belakang.
Racikan kaki-kaki juga diupgrade pakai suspensi udara untuk menopang bodi bongsor Toyota Alphard lebih dekat ke aspal.
Baca Juga: Resep Ganteng Toyota Alphard, Modal Body Kit Aimgain dan Pelek 21 Inci
Baca Juga: Toyota Alphard Elegan Efek Body Kit Simpel, Kandas Ditopang Airsus