GridOto.com - Cari box motor baru harga di bawah Rp 1 jutaan di IMOS 2022, bisa lirik SHAD SH44.
Buat kalian yang sedang cari box motor baru dengan harga terjangkau bisa langsung datang ke arena Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2022 tepatnya di booth SHAD.
Karena SHAD sendiri memiliki box motor baru dengan harga terjangkau yakni SHAD SH44.
"Box SHAD SH44 sendiri merupakan salah satu produk terbaru kami yang jadi unggulan di tahun ini," buka Syahril Andriansyah selaku Sales Department PT. SHAD Indonesia.
Baca Juga: Baut Pembuangan Oli Motor Slek Diwajibkan Langsung Ganti, Begini Penjelasannya
"Box SHAD SH44 ini memiliki kapasitas sesuai namanya yakni 44 liter. Bahannya Polypropylene kualitas terbaik makanya dia kuat," tegasnya.
"Sebagai patokan daya tampungnya, box ini muat dimasukan helm dua sekaligus," tegasnya.
Selain itu box ini diberikan karet seal tambahan agar tetap aman jika dipakai riding dalam kondisi hujan.
"SHAD SH44 ini juga menarik karena dia produksi Indonesia tapi justru di-ekspor ke negara asal SHAD di Spanyol," lanjutnya lagi.
Baca Juga: Tips Servis CVT Honda Vario 150, Segini Biaya Ganti V-belt di Planet Ban