GridOto.com - Bebek Honda Kirana reborn telah hadir dengan segenap peningkatan, kini pakai lampu LED dan mesin baru dengan sistem injeksi.
Sayangnya bukan di Indonesia, namun meluncur di Kamboja dengan nama All New Honda Dream 125.
Sebagai informasi, motor tersebut akhirnya diberikan penyegaran spesifikasi sebab versi sebelumnya identik Honda Kirana seperti yang pernah dijual di Tanah Air.
Dilihat sekilas, Dream 125 2023 ini memang bentuknya masih khas Honda Kirana yang juga mirip seperti Astrea Grand.
Nah bedanya dari depan ada di headlamp yang kini sudah full LED, terkesan lebih modern meski lampu sein dan stoplamp masih bohlam.
Seperti Dream 125 versi sebelumnya, ada tambahan rak barang di depan serta emblem di dasi depan.
Desain panel instrumennya pun baru, meski masih full analog kini bentuknya tampil mengkotak dengan tambahan indikator sistem injeksi.
Sementara dari sisi samping tertempel striping baru, sedangkan desain bodi, jok hingga kelengkapan lainnya masih identik Dream 125 lama.
Namun kalau diperhatikan, tampilan knalpot dan cover mesin berbeda sebab All New Honda Dream 125 punya mesin baru.
Baca Juga: Motor Listrik Honda Resmi Dijual di Indonesia, Harganya Semahal Honda ADV160
Jika sebelumnya pakai mesin identik Honda Kirana di Indonesia, kini dibekali mesin 125 cc baru identik bebek Honda Wave 125i Thailand.
Speknya berkubikasi 123,9 cc SOHC 2 katup berpendingin udara dengan bore 50 mm x stroke 63,1 mm alias berkarakter long stroke dengan PGM-FI.
Suspensi depan pakai teleskopik yang diklaim diperbesar ukurannya dan belakang ganda model klasik, namun bisa disetel kekerasannya.
Sedangkan sisanya masih identik Dream 125 lama dan Honda Kirana, seperti velg jari-jari 17 inci dengan ban depan 60/100 dan belakang 70/100.
Sektor pengereman pun masih pakai rem tromol di kedua roda, tangki bensin 4 liter dengan total bobot 98 kg.
Total tersedia tiga pilihan warna bodi yakni hitam, putih dan merah yang semuanya menggunakan striping dengan aksen gold.
Soal harga sayangnya belum diumumkan secara resmi, namun untuk Dream 125 versi lama dilepas dengan harga setara Rp 37 jutaan di Kamboja.