BMW R nineT Scrambler Ganti Nama 'Gravel', Lihai Jinakkan Beragam Medan Jalan

Fedrick Wahyu - Senin, 31 Oktober 2022 | 15:05 WIB

BMW R nineT Scrambler kustom dari FCR Original (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - BMW R nineT Scrambler ganti nama 'Gravel', lihai jinakkan beragam medan jalan.

Diperkenalkan pada tahun 2016, BMW R nineT Scrambler hadir dengan pelek depan 19 inci, high-mount exhaust, serta suspensi yang lebih tinggi.

Meskipun punya embel-embel nama scrambler, R nineT Scrambler ini belum memuaskan kru FCR Original dan memutuskan untuk merombaknya lagi.

Mereka mengusung konsep scrambler yang simpel, ramping, dan penuh kebebasan dan terciptalah "BMW Nine T Gravel" ini.

FCR Original
Tampilannya jadi lebih ramping dan minimalis

Ubahan diawali dengan sedikit memaksimalkan kaki-kakinya menjadi lebih agresif dan lihai menghadapi jalanan off-road.

Kedua pelek bawaannya dibalut dengan ban dual-sport Continental TKC80 dan diberi sepatbor depan custom mungil.

Sedangkan kedua suspensi masih standar tapi mendapatkan black DLC treatment untuk garpu depan dan per hitam glossy untuk sok belakang.

FCR Original
Kaki-kaki hanya mendapatkan beberapa treatment dan ban baru

Berikutnya untuk sektor dapur pacu, ada beberapa ubahan ringan untuk memaksimalkan performa dari mesin boxer 1170cc miliknya.

Ubahan yang diberikan berupa filter pod K&N, BMW V2 rocker cover berwarna hitam, serta exhaust system kustom bermuffler pendek.

FCR Original
Sektor mesin mendapatkan beberapa ubahan ringan saja

Lanjut ke sektor bodi-bodi, subframe sudah mendapatkan rombakan ringan dan disematkan stoplamp LED strip 3in1.

Kemudian dipasang juga sebuah jok simpel berbalut kulit coklat dengan pola jahitan diamond.

FCR Original
Subframe dirombak lalu disemati stoplamp LED strip serta jok kustom

Maju ke depan, tangki masih mengandalkan bawaan dari BMW R nineT Scrambler namun dipadukan dengan kokpit yang lebih manis.

Kokpitnya sekarang diberi spion dan lampu sein bar-end dari Motogadget, master rem dan kopling Brembo, serta headlamp Bates bergaya klasik.

FCR Original
Tangki tetap standar dan kokpit mendapat part-part Motogadget

Terakhir sebagai finishing, bodi-bodinya diberi kelir hijau dan silver satin dengan striping kuning yang manis.

Hasilnya, BMW R nineT Scrambler ini berganti nama jadi "BMW Nine T Gravel" yang tampil macho dan garang.

FCR Original
BMW R nineT Scrambler yang sekarang ganti nama jadi BMW R nineT Gravel

Baca Juga: BMW R nineT Street Tracker, Tampangnya Dibuat Klasik Tapi Tetap Sangar

Baca Juga: BMW R nineT Gaya Urban Scrambler, Tambah Macho Dengan Kaki-kaki Baru

Baca Juga: BMW R nineT Jadi Cafe Racer Keren, Bodi Berubah Total, Tampang Elegan