Honda WR-V Bakal Meluncur Dalam Waktu Dekat, Ini Dugaan Spesifikasinya

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 28 Oktober 2022 | 21:05 WIB

Teaser mobil baru yang diduga Honda WR-V. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) telah merilis teaser peluncuran versi produksi Honda SUV RS Concept atau Honda WR-V.

Dipublikasikan lewat akun Instagram resminya, versi produksi Honda SUV RS Concept akan meluncur lewat World Premiere pada Rabu (2/11).

Kehadiran mobil baru yang kabarnya akan dinamai Honda WR-V ini akan menjadi pemain baru di kelas Compact SUV.

Sehingga hampir bisa dipastikan WR-V akan menghadapi Toyota Raize, Daihatsu Rocky, Kia Sonet, Nissan Magnite, dan Renault Kiger.

Lantas bagaimana dugaan spesifikasinya? Ketika isu Honda WR-V menghangat, tim GridOto menemui data Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) mobil baru 'misterius' Honda.

samsat-pkb.jakarta.go.id
NJKB mobil baru yang didaftarkan Honda, diduga merupakan SUV RS Concept.

Baca Juga: Konsumen Mau Bayar Rp 250-350 Juta Untuk Honda WR-V, Gimana Dibandingkan Toyota Raize, Kia Sonet, dan Lain-lain?

Data tersebut menguak mobil baru Honda memiliki kode DG47 dan DG48 dan hadir dalam lima varian.

Mobil berkode DG47 tersedia dalam varian E dan RS, memiliki mesin berkapasitas 1.500 cc, dan bertransmisi manual.

Sementara untuk kode DG48, mobil ini tersedia dalam varian E, RS, dan RS Z, mesin berkapasitas sama, dan transmisi otomatis CVT.