Cegah Mika Lampu Motor Kuning dan Kusam, Pemilik Cukup Lakukan Ini

Uje - Jumat, 28 Oktober 2022 | 07:29 WIB

Langkah pertama, bersihkan dulu mika lampu dari kotoran dan debu yang menempel, sebelum dilaburi oleh odo (Uje - )

GridOto.com - Cegah mika lampu motor kuning dan kusam, pemilik cukup lakukan ini.

Seiring pemakaian mika lampu motor bisa menjadi kekuningan dan kusam.

Tapi tenang, ada tips ringan buat mencegah mika lampu kuning dan kusam.

Bahkan kalian bisa melakukan sendiri trik pencegahan mika lampu kusam ini sendiri di rumah.

Baca Juga: Ternyata Ini Kelebihan Bracket Box Orisinal GIVI Untuk Motor

"Yang pertama adalah sebisa mungkin hindari memarkir motor di tempat terbuka," ucap Kenny Koresy owner Alton Autodetailing di Jl. Raden Patah No.41, Parung Serab, Ciledug, Tangerang.

"Karena sama seperti cat, kalau motor sering dijemur di tempat terbuka maka mika lampu pasti akan kusam lebih cepat," terang Kenny.

Rata-rata dalam hitungan 3-4 tahun bisa sudah muncul warna kuning di mika lampu.

Apalagi, kalau setiap hari dijemur di tempat yang terkena sinar Matahari langsung, bisa lebih cepat lagi kuningnya.

Baca Juga: Awas! Membiarkan Kampas Rem Teromol Habis Bisa Bikin Pelek Rusak

Isal/GridOto.com
Pasta gigi bisa membuat mika headlamp kembali kinclong, mitos atau fakta ?

Cara lainnya tentu saja dengan menjaga kebersihan mika lampu itu sendiri.

"Seperti setelah terkena hujan harus langsung dibersihkan, kalau tidak efeknya bikin mika lampu terlihat kusam," ungkapnya.

Apalagi di musim hujan seperti sekarang ini yang memang rawan bikin mika lampu motor jadi rawan kotor.

"Kalau dibiarkan terus-menerus akan makin cepat kusamnya dan sebaiknya memang cuci motor full agar cat tidak ikutan mudah kusam," tutup Kenny.

Nah itu trik simpel buat mencegah mika lampu motor mejadi kuning.