GridOto.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menutup September 2022 kemarin dengan penjualan retail sebesar 7.902 unit, jadi yang tertinggi sepanjang tahun ini.
Mengutip data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), angka tersebut naik tipis jika dibandingkan pencapaian Suzuki pada Agustus 2022 lalu dengan penjualan retail sebesar 7.816 unit.
Sementara jika dibandingkan bulan yang sama tahun lalu atau September 2021 dengan penjualan retail 7.355 unit, Suzuki mengklaim terjadi peningkatan sebesar tujuh persen.
"September kemarin penjualan retail Suzuki mengalami peningkatan, baik itu di kategori mobil penumpang maupun mobil niaga ringan," ujar Randy R. Murdoko, Asst. to Dept. Head 4W Sales SIS dalam keterangan tertulis, Jumat (21/10/2022).
Lanjut menurut Randy, segmen kendaraan niaga ringan mendominasi penjualan Suzuki sebesar 61 persen, dengan New Carry tampil sebagai kontributor terbesar selama periode tersebut.
Kemudian sisanya berasal dari segmen kendaraan penumpang sebesar 39 persen, yang mana Suzuki XL7 jadi primadona lewat kontribusinya sebesar 18 persen dari total penjualan.
"kategori mobil penumpang sendiri, penjualan retail Suzuki mengalami peningkatan sebesar 30 persen dibandingkan September 2021," papar Randy lagi.
"Sedangkan jika dibandingkan bulan sebelumnya yaitu Agustus 2022, penjualan retail mobil penumpang Suzuki mengalami peningkatan sebesar tiga persen," terangnya.
Menyusul Suzuki New Carry dan XL7, ada All New Ertiga hybrid yang menjadi kontributor terbesar ketiga penjualan raksasa otomotif asal Jepang tersebut.