Toyota Vios Terbaru Resmi Diluncurkan di Indonesia, Segini Harganya

Dwi Wahyu R. - Rabu, 12 Oktober 2022 | 11:24 WIB

Toyota Vios terbaru resmi diluncurkan di Indonesia, segini harganya. (Dwi Wahyu R. - )

GridOto.com - Toyota Vios terbaru resmi diluncurkan di Indonesia, segini harganya.

Toyota Vios terbaru dirilis di Indonesia oleh PT Toyota-Astra Motor (TAM) pada Rabu, 12 Oktober 2022.

Toyota Vios terbaru ini merupakan generasi keempat (AC100) yang dipasarkan PT TAM di Tanah Air sejak 2003.

Small Sedan berubah total dibandingkan model sebelumnya (XP150), dari tampilan, platform, mesin, dan fitur-fiturnya.

Pastinya, termasuk juga harga jual Toyota Vios terbaru di Indonesia ikutan berubah ya, bestie.

PT Toyota-Astra Motor
Toyota Vios terbaru

Baca Juga: Toyota Vios Terbaru Meluncur Minggu Ini, Bakal Pakai Mesin Apa?

Toyota Vios terbaru ini ditawarkan dalam 3 varian, yaitu E M/T, G CVT, dan G TSS CVT.

Nah, pada saat peluncuran ini Toyota Vios E M/T harganya Rp 314.900.000.

Sementara itu Toyota Vios G CVT harga disetel di Rp 355.200.000.

Kalau tipe G CVT dengan Premium Color Rp 356.700.000

Terakhir Toyota Vios G TSS CVT harga jualnya Rp 368.400.000 sedang G TSS CVT dengan Premium Color Rp 369.900.000.

Oh ya, semuanya harga on-the road di Wilayah DKI Jakarta pada Oktober 2022.

PT Toyota-Astra Motor
Mesin Toyota Vios terbaru

Baca Juga: Toyota Vios Terbaru Meluncur Pekan Ini, Pakai Platform Avanza - Xenia

Buat informasi, Toyota Vios generasi ke-4 ini menggunakan platform baru, yaitu DNGA-B atau Daihatsu New Global Architecture.

Konstruksi suspensi mengandalkan McPherson struts (depan) dan coil spring dengan stabilizer bar (belakang).

Untuk mesinnya Toyota Vios terbaru ini memakai 2NR-VE yang merupakan mesin 4-silinder 1.496 cc 16 valve DOHC Dual VVT-i.

Mesin ini dikawinkan dengan transmisi manual 5-speed dan otomatis jenis CVT (Continuously Variable Transmission).

Demikian artikel Toyota Vios terbaru resmi diluncurkan di Indonesia, segini harganya.