Daftar Klasemen Pembalap - Max Verstappen Juara F1 Jepang 2022 dan Resmi Jadi Juara Dunia F1 2022

Fendi - Minggu, 9 Oktober 2022 | 20:27 WIB

Setelah Max Verstappen juara F1 Jepang 2022, ia masih ragu apakah benar jadi juara dunia F1 2022 (Fendi - )


GridOto.com – Setelah beberapa jam Max Verstappen menjadi juara F1 Jepang 2022, akhirnya daftar klasemen pembalap resmi dikeluarkan yang membuktikan Verstappen mengunci gelar juara dunia F1 2022.

Max Verstappen memang juara F1 Jepang 2022, tetapi banyak yang menunggu seperti apa posisi klasemen pembalap yang membuatnya dikukuhkan sebagai juara dunia F1 2022.

Belum ada yang langsung tahu ketika Max Verstappen juara F1 Jepang 2022, karena biasanya klasemen pembalap langsung diumumkan setelah finish.

Bahkan Max Verstappen sendiri juga tidak begitu yakin kalau dirinya juara dunia F1 2022.

Karena balapan di sirkuit Suzuka ini tidak berlangsung penuh 53 lap, sehingga membingungkan banyak pihak apakah ada pengurangan poin.

Apalagi pembalap tim Ferrari, Charles Leclerc sebagai pesaing terdekatnya menerima penalti 5 detik karena memotong chichane pada lap terakhir dan mendapatkan keuntungan saat bersaing ketat dengan Sergio Perez.

Charles Leclerc yang semula finish runner-up turun jadi ketiga, Sergio perez naik ke posisi kedua, jadi kira-kira berapa poin yang mereka dapat?

Untuk bisa jadi juara dunia, Verstappen harus unggul 112 poin dari pembalap terdekatnya.

Ternyata pembalap mendapat poin penuh dan dari daftar klasemen yang dikeluarkan, Max Verstappen total memiliki 366 poin, unggul 113 poin dari Sergio Perez di urutan kedua yang memiliki 253 poin.

Baca Juga: Max Verstappen Jadi Juara F1 Jepang 2022 Sekaligus Juara Dunia F1 2022, Banyak yang Bingung dengan Hitungan Poinnya

Baca Juga: Juara F1 Jepang 2022 Max Verstappen Bingung Apa Benar Jadi Juara Dunia F1 2022, Tim Red Bull dan Ferrari Juga

Dengan demikian Verstappen berhak mendapatkan gelar juara dunia F1-nya yang kedua, meskipun masih ada empat balapan lagi.

Charles Leclerc yang melorot ke peringkat ketiga klasemen dengan 252 poin, tertinggal 112 angka dari Verstappen.

Selamat untuk Max Verstappen, juara dunia F1 2022.

Sementara untuk klasemen konstruktor, meskipun dua pembalap tim Red Bull finish 1-2 di Suzuka ini, belum bisa mengamankan gelar juara.

Tetapi tim Red Bull Racing yang unggul 165 poin di depan Scuderia Ferrari, tinggal menunggu di mana gelarnya akan diraih.

Berikut daftar 10 besar klasemen pembalap dan konstruktor setelah balap F1 Jepang 2022:

Twitter/F1
Daftar klasemen pembalap setelah balap F1 Jepang 2022, Max Verstappen juara dunia F1 2022

F1
Klasemen konstruktor