Triumph Bonneville Jadi Bobber Elegan, Kombo Aksen Krom dan Kuningan

Fedrick Wahyu - Jumat, 7 Oktober 2022 | 15:10 WIB

Triumph Bonneville kustom bergaya bobber (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Triumph Bonneville jadi bobber elegan, kombo aksen krom dan kuningan.

Tamarit Motorcycles sudah merombak lebih dari 120 motor custom yang kebanyakan berbasis Triumph.

Salah satu contoh keren ialah Triumph Bonneville 2004 bergaya bobber bernama "Circe" yang didesain ala Baroque.

Banyak unsur menarik dari bobber ini, salah satunya adalah kombinasi krom dan brass-plated yang memberikan kesan elegan.

Tamarit Motorcycles
Garpu depan diganti dengan model springer

Untuk ubahan pertama yang dilakukan adalah mengganti garpu depannya dengan model springer krom yang dipadukan dengan per brass-plated.

Lalu dipasang headlamp Bates-style yang dipadukan dengan setang ala inverted board-track, lampu sein bar-end, saklar Motogadget, dan kontrol minimalis.

Menariknya ada speedometer Motogadget yang dipasang pada bagian bawah kanan dari garpu springer-nya tadi.

Tamarit Motorcycles
Panel speedometer menempel pada garpunya dan down tube rangka dirombak jadi oil cooler

Mundur ke belakang, tangki bawaan Bonneville masih dipertahankan namun diberikan beberapa modifikasi yang apik.