Hadapi Honda CR-V, Ini Senjata Andalan Mobil Baru Citroen C5 Aircross

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 6 Oktober 2022 | 20:25 WIB

Mobil baru Citroen C5 Aircross meramaikan peresmian Citroen Indonesia. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Citroen C5 Aircross merupakan salah satu dari tiga mobil baru Citroen yang akan hadir di Indonesia dalam waktu dekat.

Mobil baru Citroen C5 Aircross hadir meramaikan peresmian kerjasama antara Citroen dan Indomobil Group bersama Citroen C3 dan Citroen e-C4.

Nah kalau benar diluncurkan di Indonesia, mobil baru Citroen C5 Aircross akan langsung disapa oleh Honda CR-V, Mazda CX-5, dan Peugeot 3008.

Menghadapi CR-V CS, apa saja senjata andalan C5 Aircross? Pertama adalah kenyamanan yang diramu dalam Citroen Advanced Comfort.

Bagi yang belum tahu, Citroen Advanced Comfort adalah filosofi Citroen dalam kenyamanan mobil terutama dari interior dan rasa berkendaranya.

Citroen India
Interior C5 Aircross memiliki filosofi kenyamanan bak kepompong.

Baca Juga: Mengintip Spek Mobil Baru Citroen C5 Aircross, Siap Adang CR-V CS!

Pada C5 Aircross, Citroen Advanced Comfort memiliki 4 tema yaitu Cocoon Effect, Flying Carpet Effect, Panoramic Life, dan Intuitive Technologies.

Cocoon Effect memiliki arti interior C5 Aircross memberikan kenyamanan untuk pengemudi dan penumpang selayaknya kepompong.

Tema ini diwujudkan dengan penggunaan jok yang busanya lebih tebal, jendela double laminated, kaca depan akustik, dan Air Quality System.

'Efek kepompong' ini disempurnakan dengan Panoramic Life yang sejatinya memberikan C5 Aircross fitur Panoramic Sunroof.

Lalu dari kenyamanan berkendara, Citroen C5 Aircross memiliki suspensi Progressive Hydraulic Cushions untuk mewujudkan Flying Carpet Effect atau efek karpet terbang.

Citroen
Citroen C5 Aircross memiliki suspensi Progressive Hydraulic Cushions yang memberikan kenyamanan berkendara.

Baca Juga: Mobil Listrik Citroen e-C4 Siap Meluncur di Indonesia, Ini Speknya

Penggunaan suspensi unik ini potensial memberikan C5 Aircross keunggulan pada bantingan suspensi kalau dibandingkan dengan CR-V ataupun CX-5.

Lalu dari fiturnya, Citroen C5 Aircross dibekali beragam teknologi intuitif yang tidak kalah canggih dari CR-V ataupun CX-5.

C5 Aircross sudah dapat fitur Park Assist, Grip Control with Hill Descent Assist, Blind Sport Monitoring System, dan Hill Start Assist.

Selain itu, C5 Aircross sudah mendapatkan wireless charger, Apple CarPlay, Android Auto, dan AC dual zone.