GridOto.com - Balai lelang online Grand Sportscars memposting sebuah coupe sangar yang siap dipinang pemilik barunya, yakni BMW 1M.
Diketahui kalau BMW 1M ini ditawarkan dalam kondisi sangat istimewa, dengan banderol 59.900 Euro atau sekitar Rp 894,8 jutaan.
Dengan nilai jual semahal itu, usut punya usut BMW 1M lansiran 2010 ini sudah dimodifikasi total, baik eksterior atau jantung pacu.
Baca Juga: BMW X5 Full Body Kit M-Tech Pakai Suspensi dan Pelek Spek Sultan
Pertama kali melihat coupe mungil BMW ini pastinya langsung tertuju sama pemilihan warna hijau metalik yang membungkus seluruh bodi.
Ubahan lain yang mempercantik esetika adalah pelek Wiesmann ukuran 20 inci warna hitam dengan kaliper rem oranye di dalamnya.
Tentu kaliper rem yang dipakai bukan kaleng-kaleng, di depan memasok copotan BMW F10 M5, sedangkan belakang menggunakan E90 M3.
Tampilan BMW 1M ini lebih atraktif dengan pasokan atap serat karbon, cover spion baru, serta ducktail minimalis di bibir pintu bagasi.
Modifikasi BMW 1M memang bisa dicap sebagai sleeper car, sebab rahasia sesungguhnya tersaji saat melihat isi kap mesin.
Sang tuner menyembunyikan mesin S85 V10 5.000 cc yang dicomot dari E60 M5, dan terhubung ke transmisi manual 6-percepatan SMG.
Baca Juga: BMW X5 Makin Istimewa Ekspos Audio SQL, Kabin Dijejali Part Karbon
Mesin baru ini tentu saja menerima sederet upgrade seperti suntikan supercharger ESS, injeksi air/metanol, dan knalpot Friedrich custom.
Tidak tanggung-tanggung, potensi tenaga BMW 1M ini diklaim menyentuh angka 641 dk alias 141 dk lebih besar dari output standarnya.