GridOto.com - Modal Rp 100 ribu, chopper berjantung listrik siap jadi miik pengunjung Kustomfest 2022.
Gelaran Kustomfest kembali dihelat di Jogja Expo Center (JEC) pada 1 dan 2 Oktober 2022.
Ini adalah kali ke-11 Kustomfest diselenggarakan, bahkan 'Lebaran Kustom' kali ini kembali hadir dengan semangat baru mengusung jargon 'We'll Be Back'.
Dan demi memancing animo yang besar, disiapkan lucky draw berupa motor custom listrik bagi pengunjung yang beruntung.
"Ini merupakan pengalaman pertama bagi tim Retro Classic Cycles selama membuat sebuah karya custom dengan menggunakan tenaga listrik sekaligus menjadi trigger bagi yang lain untuk membangun motor custom listrik," terang Lulut lagi.
Tentunya karakter khas Lulut selaku builder yang telah berkarya lebih dari 20 tahun muncul dalam karya terbarunya ini.
Makanya konsep chopper yang diadopsi langsung oleh Lulut, "Ini karya pertama motor custom kami dengan penggerak listrik. Kami maunya ada taste berupa Chopper Frisco di motor ini sesuai dengan ciri khas bengkel RCC," ucapnya menukas.
"Kayanya sih motor ini bisa tempuh jarak sampai 100 km dengan optimal. Kalau lebih sih saya belum tahu, kan mesti ada pengujian yang proper juga," beber Lulut.
Dan siapa yang menyangkan bahwa karya istimewa ini dapat diselesaikan hanya dengan waktu satu setengah bulan.
'"Nah ini yang terpenting, harga tiket Kustomfest itu RP 100 ribu. Semua pengunjung punya peluang untuk dapat Lucky Draw ini. Dan semoga ini jadi kawah semangat yang mampu terus menyala bagi dunia custom di Indonesia," pungkasnya.