Tinggal Menghitung Hari Red Bull Lepas Pierre Gasly, Gantikan Fernando Alonso di Tim Alpine?

Fendi - Jumat, 30 September 2022 | 15:55 WIB

Pierre Gasly bertukar helem dengan Fernando Alonso (Fendi - )


GridOto.com –  Pierre Gasly salah satu pembalap yang disebut-sebut menggantikan Fernando Alonso di tim Alpine untuk musim balap F1 2023. Kabarnya, Red Bull akan melepas Gasly dalam beberapa hari ke depan.

Hingga kini tim Alpine belum menemukan siapa yang menempati kursi kosong setelah ditinggal Fernando Alonso ke tim Aston Martin.

Tim Alpine menyebut telah mengantongi sejumlah nama pembalap untuk menjadi rekan Esteban Ocon tahun depan.

Salah satu yang santer diberitakan adalah Pierre Gasly yang kini balapan untuk tim AlphaTauri.

Petinggi tim Red Bull, Dr Helmut Marko mengakui Red Bull bisa melepas Pierre Gasly.

Jika kejadian, pembalap Prancis ini bisa pindah ke tim lain, saat ini yang masih ada lowongan di tim Alpine, Haas dan Williams.

Nah, tim AlphaTauri yang kemungkinan ditinggal oleh Gasly, bisa diisi pembalap lain.

Dikutip GridOto.com dari grandpx.news, Dr Helmut Marko baru-baru ini bertemu dengan Nyck de Vries di Austria.

Nyck de Vries memberi kejutan dalam debutnya di balap F1 untuk tim Williams ketika menggantikan Alex Albon di F1 Italia, 11 September lalu dan langsung meraih 2 poin.

Baca Juga: Bukan Main, Bos Alpine Punya 14 Pembalap Sebagai Calon Pengganti Fernando Alonso

“Kami sedang memilah-milah kemungkinan jika kami melepaskan Gasly,” kata Helmut Marko kepada surat kabar Austria, Osterreich.

Pierre Gasly tidak menyangkal bahwa sedang ada pembicaraan.

“Jelas semua orang tahu percakapan dan diskusi yang sedang berlangsung,” kata Pierre Gasly menjelang F1 Singapura 2022.

“Mudah-mudahan dalam dua, tiga minggu ke depan, kami  memiliki jawaban yang jelas tentang masa depan saya,” imbuhnya.

Beredar rumor, nasib Pierre Gasly ke depannya akan diumumkan pada F1 Jepang 2022 pekan depan.

Itu artinya Gasly tinggal menghitung hari, apakah jadi dilepas tim AlphaTauri dan bergabung ke tim Alpine untuk tahun depan.