GridOto.com - Sebuah video pemotor hadang laju bus Transjakarta viral di media sosial Instagram pada Kamis (29/09/2022) siang.
Tak hanya menghadang laju bus Transjakarta, pengendara motor yang belum diketahui identitasnya sempat cekcok dengan para sopir.
Kejadian tersebut GridOto ketahui dari unggahan video di akun Instagram @info_ciledug.
Tampak dalam video, ada tiga bus Transjakarta yang berhenti di kawasan Halte Puri Beta 1, Larangan Utara, Tangerang, Banten.
"Kejadian bermula saat ada pemotor yang menghadang bus Transjakarta," jelas salah satu penumpang dikutip dari wartakotalive.com.
Penumpang yang tak diketahui identitasnya itu mengatakan, ia tidak tahu alasan kenapa pemotor tiba-tiba memberhentikan bus.
"Transjakarta pun tidak boleh lewat hingga menyebabkan kemacetan di lokasi kejadian," lanjutnya.
Akibatnya, beberapa sopir Transjakarta yang lain ikut berhenti dan menyebabkan cekcok.
Beruntungnya pihak berwajib segera melerai, dan kedua belah pihak langsung membubarkan diri.
Namun hingga saat ini masih belum diketahui apa alasan pemotor yang tiba-tiba menghadang Transjakarta.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul VIDEO Viral Cekcok Pengendara Motor dan Sopir Bus Transjakarta