GridOto.com - Tidak butuh waktu lama bagi Wuling Air ev untuk mendapat sambutan yang baik dari masyarakat Indonesia, terhitung sejak diluncurkan secara resmi di ajang GIIAS 2022 lalu.
Hal ini terbukti dari penjualan Wuling Air ev yang sudah menyentuh angka ribuan unit, hanya dalam kurun waktu satu bulan.
"Wuling Air ev penjualannya sudah di atas 3.000 unit. Pemesanannya sampai saat ini bertambah terus," ucap Dian Asmahani, Brand and Marketing Director Wuling Motors, Rabu (29/9/2022).
Jika diperinci lagi, Dian menuturkan jika Wuling Air ev Long Range merupakan varian yang paling diminati konsumennya di Tanah Air.
Bahkan komposisinya berkisar 85 hingga 90 persen dari total penjualan, jika dibandingkan varian standar.
Lanjut menurut Dian, sejauh ini Wuling Motors telah mengirimkan hampir 800 unit kepada konsumen dan sisanya akan dilakukan secara bertahap.
Bagi calon konsumen yang baru ingin melakukan pemesanan Wuling Air ev, ia pun meminta untuk sabar menunggu.
"Sekarang indennya sekitar dua bulan, jadi kami mohon konsumen sedikit bersabar," pungkasnya.
Baca Juga: Wuling Air ev Diburu Masyarakat Surakarta, Inden Bisa Kurang dari Satu Bulan
Sekadar informasi, Wuling Air ev dilengkapi motor listrik bertenaga 30 kW yang dikombinasikan dengan baterai Lithium Ferro-Phosphate sebagai sumber tenaga.