GridOto.com - Buat sobat yang suka main Mobile Legends, bisa coba ikut Yamaha Generasi 125 E-Sport Competition 2022 (YGEC 2022) nih.
YGEC 2022 merupakan edisi ketiga dari kompetisi e-sport yang digelar oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Di YGEC 2022, Yamaha kembali mengajak para penggemar e-sport main bareng Mobile Legends dengan hadiah menggiurkan.
Selain uang tunai jutaan Rupiah, khusus pemenang YGEC juga akan mendapatkan satu unit motor yaitu skutik Yamaha Gear 125.
“Dengan kompetisi ini, Yamaha memberikan kesempatan bagi para penggemar E-sport untuk dapat menyalurkan bakat serta hobi mereka,” ujar Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relation dalam siaran resmi, Selasa (20/9/2022).
“Sekaligus memperkuat ikatan antara para penggemar E-sport dengan brand Yamaha serta produk Generasi 125 Yamaha,” imbuhnya.
YGEC 2022 akan dilaksanakan secara online mulai dari babak penyisihan pada 3 - 7 Oktober 2022.
Para pemenang babak penyisihan akan melanjutkan babak Semifinal pada 8 Oktober 2022, dan pemenang babak semifinal akan lanjut ke babak Final pada tanggal 9 Oktober 2022.
Seperti disebutkan di atas, para pemenang akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai jutaan Rupiah dan satu unit motor.
Baca Juga: Fun Touring Generasi 125, Yamaha Ajak Konsumen Riding Jarak Jauh Pakai Yamaha Gear 125
Rinciannya, pemenang gelar MPV mendapatkan uang sebesar Rp 1 juta, Juara ke-3 mendapatkan uang Rp 2 juta, Juara ke-2 diberikan uang Rp 3 juta.
Sementara Juara 1 akan mendapatkan uang sebesar Rp 5 juta dan satu unit skutik Yamaha Gear 125.
Bagi yang ingin mendaftar YGEC 2022, harus membentuk 1 tim beranggotakan minimal 6 orang dengan level rank minimal Legend.
Mode permainan yang digunakan adalah custom-draft pick, para peserta tidak boleh menggunakan Cheat atau Third party Program apapun serta wajib mengikuti seluruh aturan turnamen yang berlaku.
Seluruh rangkaian aktivitas ini tidak dipungut biaya dan pemenang kompetisi YGEC 2022 ini hanya akan dihubungi melalui email generasi125esport@yamaha-motor.co.id.
Update informasi selengkapnya dapat dilihat melalui website INI dan Instagram Generasi 125 Yamaha (@generasi125yamaha).