Honda CB750 Cafe Racer, Pakai Fairing Mungil dan Pelek Belakang Honda CBR900

Fedrick Wahyu - Senin, 19 September 2022 | 17:28 WIB

Honda CB750 cafe racer dari Drive-in Workshop (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Honda CB750 cafe racer, pamer fairing mungil dan pelek belakang Honda CBR900.

Leonid Skakunov dari Drive-In Workshop dikenal atas kreasi custom motor yang dominan berkonsep modern.

Namun untuk proyek berbasis Honda CB750 1992 ini, Leonid memilih konsep cafe racer klasik namun dengan sedikit nuansa modern.

@atwophoto
Konsepnya klasik namun tetap bernuansa modern

Seperti biasa untuk proses ubahan tentu diawali dengan melucuti setiap bagian dari motor keluaran tahun 1992 ini.

Kemudian pekerjaan dilanjutkan dengan sedikit memodifikasi bagian belakang dari tangki bawaan agar proporsional dengan buntut barunya.

Buntut tawon khas cafe racer terekspos, dibuat bergaya klasik menyatu dengan jok single seat dilapis pola jahitan diamond yang elegan.

@atwophoto
Subframe sudah dirombak dan dipasangi jok serta buntut kustom

Tentu kedua part tersebut terpasang pada subframe yang sudah dirombak dan juga dipasangi stoplamp LED pada mounting atas sok belakang.

Geser ke depan, kokpitnya diberi segitiga custom, setang clip-on, serta fairing mungil yang menjadi tempat panel speedometernya.

Tidak ketinggalan dipasang headlamp LED bulat dengan semacam air scoop di kiri-kanannya yang menjadi mounting lampu sein LED.

@atwophoto
Area kokpit dibuat minimalis

Urusan kaki-kaki, tidak dijelaskan secara detail apa saja yang diperbarui namun tampak masih banyak yang standar.

Bagian yang dijelaskan hanya penggunaan pelek belakang Honda CBR900 serta pemasangan mudguard custom.

@atwophoto
Sektor kaki-kaki tampak masih banyak yang standar

Kemudian dari sektor mesin, Leonid tidak melakukan banyak ubahan pada Honda CB750 ini karena sudah cukup istimewa.

Dia hanya hanya memasang exhaust system custom bekas Honda CB600 serta filter pod untuk karburatornya.

@atwophoto
Sektor mesin mendapatkan beberapa ubahan ringan saja

Lalu beberapa detail kecil berbahan karbon juga ditambahkan seperti air scoop di mesinnya, cover blok mesin, serta cover stoplamp.

Terakhir sebagai finishing, Anton dari Octopus Art Aerografia dipercaya untuk membalurkan kelir hitam dan beberapa grafis pada bodinya.

@atwophoto
Honda CB750 cafe racer yang keren dan sangar

Hasilnya, Honda CB750 ini sekarang menjelma menjadi sebuah cafe racer klasik yang tampil begitu menawan dan tetap sangar.

Baca Juga: Cafe Racer Klasik Berbahan Honda CB750, Banyak Nuansa Ducati Yang Nempel

Baca Juga: Cafe Racer Gahar Dari Basis Honda CB750 Dengan Kaki-kaki Full Upgrade

Baca Juga: Honda CB750 Jadi Cafe Racer, Pasang Fairing BMW dan Modifikasi Mesin