GridOto.com - Tergolong simpel tapi fungsional sesuai dengan harganya, inilah fitur dan teknologi yang disematkan pada motor matic TVS Dazz.
Harga TVS Dazz memang sangat terjangkau, yang karburator hanya Rp 14,450 juta, sedang yang injeksi terpaut tipis, Rp 14,830 juta OTR Jakarta.
Selisihnya sekitar Rp 3 juta jika dibanding rival sekelas dari brand Jepang, misal Honda BeAT atau Suzuki Nex II.
Bicara fitur dan teknologi di Dazz terbaru ini, seperti disebut oleh Rizal, tak ada perubahan, masih tetap sederhana.
Contohnya untuk akomodasi, kapasitas bagasinya terbatas, buat jas hujan saja harus yang model tipis agar bisa masuk.
Konsol di bawah setang juga sempit, untuk memasukkan botol air minum kemasan 600 ml harus digencet. Yang kapasitasnya besar justru tangki bensin, 5,1 liter.
Selain itu, ada fitur fungsional seperti power outlet yang sebelumnya model soket kini sudah model USB, terletak di bawah setang kiri.
Terdapat juga fitur parking brake lock, yang mana pengoperasiannya sangat mudah. Terdapat juga 2 buah gantungan barang.