GridOto.com - Masalah sokbreker belakang yang tampak bengkok, sempat menghebohkan pengguna Honda PCX 150 rakitan lokal yang pertama kali diluncurkan Desember 2017.
Sokbreker belakang Honda PCX 150 yang tampak bengkok, akan semakin terlihat ketika rival Yamaha NMAX 155 ini digunakan berboncengan.
Padahal masalah sokbreker belakang Honda PCX 150 ini menurut pabrikan hanya berupa bengkok visual, artinya bagian suspensi tersebut tidak benar-benar melengkung serta bermasalah saat digunakan.
Muhammad Ikim, owner bengkel spesialis motor matic RI Matic Shop & Service di Jakarta Timur mengatakan, bengkok visual terjadi karena per sokbreker belakang Honda PCX 150 yang dapat diputar dengan tangan.
"Bengkok visual ini dari per yang bisa diputar, jadi biar lurus tinggal diputar lagi. Sementara kalau pakai sok aftermarket, pernya tetap lurus saat dan enggak ada bengkok visual lagi," ujarnya kepada GridOto.com belum lama ini.
Menurut Ikim, kerusakan seharusnya tidak terhindarkan apabila sokbreker belakang Honda PCX 150 lokal benar-benar bengkok.
"Jika sokbreker belakang bawaan pabrik bengkok, pasti akan terjadi kebocoran oli dari silnya. Tapi ini kan tidak ada masalah," jelasnya.
Meski begitu, Ikim pernah beberapa kali menemukan sokbreker belakang Honda PCX 150 yang betul-betul bengkok.
Hal ini lantaran dudukan sokbreker belakang yang tidak lurus dengan bagian rangkanya.
"Sok belakang Honda PCX 150 bengkok ada tiga kasus yang kami temukan di bengkel ini. Biasanya ada di sasis atas bagian sebelah kanan, jadi dudukan soknya enggak rata antara yang kiri dan kanan," kata Ikim.
Jika mengalami hal tersebut, pengguna Honda PCX 150 lokal tidak bisa mengganti sokbreker bawaan dengan aftermarket.
"Karena dudukannya bengkok, sokbreker jadi enggak bisa dipasang kecuali dibawa dulu ke tukang bubut. Tapi ini agak ribet karena harus bongkar bodi dulu," ucap Ikim.
Dari pengamatan Ikim, sokbreker belakang Honda PCX 150 yang bengkok bukan karena cacat produksi dari pabriknya.
"Tapi masalah ini muncul karena proses distribusi. Saya pernah lihat ketika pengiriman, tambang diikat kencang di sokbreker belakang Honda PCX 150 karena footstep-nya tidak memiliki lubang, padahal kalau motor lain diikatnya di lubang footstep," terangnya.
Namun masalah sokbreker belakang Honda PCX 150 yang benar-benar bengkok ini, bisa dibilang sedikit dibanding yang tidak bermasalah.
"QC (Quality Control) Honda saya rasa sudah cukup baik, tapi enggak ada salahnya konsumen perlu teliti saat membeli Honda PCX 150 bekas dari pedagang," tambah Ikim.
Sebagai informasi, harga Honda PCX 150 bekas tahun 2018 sampai 2021 kini mulai Rp 24 jutaan sampai Rp 30 jutaan tergantung tipe dan kondisinya.
RI Matic Shop & Service
Jl. Pondok Kopi Raya Blok S4 No.5, Jakarta Timur
Telp: 0811-8989-798