GridOto.com - Eastern Spirit Garage merupakan workshop asal Polandia yang mengutamakan kualitas di setiap garapannya.
Sehingga motor-motor mereka tidak hanya bagus dari sisi tampilan tapi juga istimewa dalam hal performa.
Salah satu contohnya adalah BMW R80 1993 bergaya cafe racer yang punya tampilan keren dan banyak detail istimewa ini.
Untuk proses ubahan, Sylwester sang boss workshop membuatkan bodi-bodi baru yang terdiri dari tangki, fairing, dan buntut dari pelat aluminium.
Baca Juga: Lama Terbengkalai, BMW R90S Bangkit Lagi Menjadi Scrambler Garang
Mulai dari bagian depan, fairing besarnya tersebut terdiri dari 3 part dan dibuat removable sehingga bisa menjadi cafe racer naked atau bikini fairing.
Lalu disematkan headlamp bulat bergaya klasik dan untuk kokpitnya diisi dengan segitiga atas kustom, setang clip-on, kontrol simpel, serta speedometer Daytona.
Mundur ke belakang ada tangki kustom yang dipadukan dengan jok single seat dan buntut yang terpasang pada subframe yang sudah dirombak.
Nah, untuk joknya juga bisa diganti dengan model tanpa buntut yang memanjang ke belakang sehingga bisa dipakai untuk boncengan.
Baca Juga: BMW R100RT Jubah Merah, Pasang Gaya Cafe Racer, Kaki-kaki Full Upgrade
Lanjut ke bagian kaki-kaki, untuk garpu depannya sudah diganti dengan milik Suzuki GSX-R1000 lengkap dengan kalipernya serta cakram Honda CBR1000RR Fireblade.
Sedangkan untuk suspensi belakang menggunakan shock YSS yang menghubungkan swingarm monolever dan subframe kustom tadi.
Lalu untuk kedua rodanya tetap menggunakan pelek bawaan asli R80 namun sudah dimodif untuk mengadopsi rem depan barunya tadi.
Berikutnya untuk sektor mesin, Sylwester melakukan overhaul dan memasang beberapa part internal baru untuk menjamin performanya.
Baca Juga: BMW R100GS Scrambler, Tampilan Sangar, Punya Dua Pilihan Tangki
Selain itu dipasang juga karburator Mikuni dengna velocity stack, exhaust system kustom, hingga sistem kelistrikan baru.
Terakhir sebagai sebagai finishing, bodi-bodinya dibuat raw finish dan khusus yang full fairing menggunakan pelek berwarna emas.
Hasilnya, BMW R80 ini menjadi sebuah cafe racer yang tampil menawan dengan detail-detail istimewa.