GridOto.com - Rekaman video aksi demo BBM yang dilakukan oleh sekelompok mahasiswa diketahui viral di media sosial belum lama ini.
Berdasarkan video yang diunggah akun Instagram @wargajakpus, aksi demo BBM yang dilakukan oleh kelompok mahasiswa tersebut diketahui terjadi di sekitaran Bundaran Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat, pada Senin (05/09/2022).
Terlihat dengan jelas saat demo BBM berlangsung, kelompok mahasiswa ini sempat mengadang Toyota Camry berpelat merah milik pejabat daerah yang melintas di sekitaran Bundarah Patung Kuda.
Selama mengadang Toyota Camry tadi, para pendemo berusaha menyuarakan aspirasinya kepada pejabat yang sedang duduk di dalam mobil.
Bahkan beberapa mahasiswa yang sengaja tiduran di atas kap mesin Toyota Camry berpelat merah itu, guna mencegahnya kabur.
Sejumlah petugas yang ada di lokasi pun langsung meminta mahasiswa yang tiduran di atas kap mesin Toyota Camry berpelat merah untuk segera turun.
Parahnya lagi, salah satu mahasiswa yang demo sempat mencoba mencopot pelat merah yang menempel pada Camry ini.
Mereka pun dibikin kaget, karena di balik pelat merah tadi ada pelat hitam bernopol A 1215 RD terpasang di sedan bikinan Toyota ini.
Baca Juga: BBM Naik, Mobil Listrik Punya Alternatif Biaya Energi Lebih Murah
Baca Juga: Pasca Kenaikan Harga BBM Pertamina, Antrean Pertalite Masih Mengular dan Tak Jarang Kosong Stoknya.