GridOto.com - Power steering elektrik mobil bekas rusak, dua bagian ini perlu dicek.
Pastikan kondisi power steering elektrik dari mobil bekas yang hendak dibeli dalam kondisi baik.
Sekalipun power steering elektrik mobil bekas ada kerusakan, setidaknya bisa fokus terhadap dua bagian yang bisa dicek.
Pertama pada bagian teflon shaft pinion power steering.
"Bisa dicoba dengan putar setir kiri dan kanan dalam kondisi diam," saran Eka Irawan, teknisi bengkel spesialis Berkah Jaya Abadi, Ciputat, Tangerang Selatan saat ditemui GridOto.com.
"Kalau ada bunyi ctek-ctek berarti teflonnya sudah aus," sambungnya.
Baca Juga: Periksa Piston Kaliper Rem Mobil Bekas, Bisa Begini Kalau Sudah Macet
Teflon ini bisa aus karena gesekan dari pemakaian yang menjadi penghubung antara pinion dengan rack steer.
Jika sudah aus, teflon yang menipis memperlebar rongga sehingga ada bunyi saat pinion berputar.