GridOto.com - Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo jajal mobil listrik Hyundai IONIQ 5, Kamis (25/08/2022).
Momen itu berlangsung di Dinas ESDM Jateng di Desa Krendowahono, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar.
Informasi tersebut GridOto ketahui dari unggahan foto Instagram @esdm_Jateng yang diupload pada Jumat (26/08/2022).
Ganjar Pranowo menjelaskan, itu adalah langkah untuk mendorong penggunaan mobil listrik di lingkungan pemerintah provinsi.
"Ini jadi bagian dari semangat kami untuk mendorong penggunaan mobil listrik," tutur Ganjar Pranowo.
Menurutnya, penggunaan mobil listrik tersebut sebagai upaya mendorong transformasi energi.
"Ini semangat bagaimana betul-betul transformasi energi kita mulai, meski masih timik-timik (pelan-pelan)," terangnya.
Untuk kedepannya, Ganjar mengimbau setiap lingkungan dinas bisa menggunakan kendaraan listrik.
"Tahun ini dimulai dari Dinas ESDM, nanti akan disusul dari dinas yang lain," tambah Gubernur Jateng.
Baca Juga: Coilmats Bikin Kabin Hyundai Ioniq 5 Tertata dan Tetap Bersih
Bahkan Ganjar juga berencana mencari partner atau pabrikan yang jadi penyuplai kendaraan listrik.
"Toh sekarang Pak Presiden sudah menyiapkan ekosistem mobil listrik yang ada di Indonesia," jelasnya.