Eksperimen Baru G-Power, Pecut Performa Lamborghini Urus Tembus 850 DK

Luthfi Abdul Aziz - Rabu, 24 Agustus 2022 | 13:23 WIB

Modifikasi Lamborghini Urus kena suntik vitamin mesin oleh G-Power, Jerman (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Eksperimen baru G-Power, pecut performa Lamborghini Urus tembus 850 dk.

G-Power bertahun-tahun dikenal sebagai tuner spesialis BMW, juga mobil-mobil pabrikan Jerman lain seperti Mercedes-Benz hingga Porsche.

Tapi kali ini, G-Power mencoba merombak SUV Italia, Lamborghini Urus dengan menyuntikkan tenaga lebih beringas dari versi standar.

Dapur pacu Lamborghini Urus yakni mesin V8 kapasitas 4.000 cc twin-turbo sejatinya sudah bisa merilis tenaga 641 dk dan torsi 850 Nm.

Motor1
Mesin modifikasi Lamborghini Urus didongkrak hingga menjadi 850 dk dan 1.000 Nm

Nah oleh tuner Jerman tersebut, potensi tenaga SUV buas Lamborghini ini mampu didongkrak sebesar 740 dk dan torsi maksimal 950 Nm.

Jika tenaga barunya belum memuaskan adrenalin, G-Power juga menawarkan paket performa dengan output 780 dk dan torsi 1.000 Nm.

Upaya peningkatan performa dilakukan melalui pasokan downpipe baru, katalitik konverter sport, sampai tuning ulang perangkat lunak.

Motor1
Modifikasi Lamborghini Urus ala G-Power ini tampil agresif memasok body kit

Sebagai opsional, pemasangan air cooler besar menambah lebih banyak tenaga sekitar 50 dk, di mana total output mencapai angka 830 dk.

Tak hanya upgrade jantung pacu, G-Power juga memperhatikan estetika Lamborghini Urus yang dibikin lebih agresif lewat kosmetika bodi.

Mulai dari asupan cover kap mesin, ekstensi lengkung fender depan, sisipan gril oranye, diffuser belakang agresif, dan spoiler atap sporty.

Motor1
Modifikasi Lamborghini Urud ditopang pelek model Y-Spoke ukuran 24 inci

Upgrade lain menyentuh sektor kaki-kaki dengan aplikasi pelek model Y-Spoke ukuran 24 inci berwarna hitam yang dihias aksen oranye.

Pembaruan terakhir menyarar ke kabin, di mana warna oranye melapisi konsol tengah, doortrim, dan jok sebagai aksen dari lapisan hitam.

Baca Juga: Segar Banget, Modifikasi Lamborghini Urus Dari Kepala ke Kaki Oranye

Baca Juga: Lamborghini Urus Tampil Misterius, Jubah Serba Gelap dan Pamer Bodi Kekar