Patah Pergelangan Kaki Kanan, Joan Mir Absen di MotoGP Misano Bulan September

Fendi - Rabu, 24 Agustus 2022 | 10:34 WIB

Cedera pergelangan kaki di balap MotoGP Austria 2022, Joan Mir harus absen di MotoGP Misano (Fendi - )


GridOto.com – Pembalap tim Suzuki Ecstar, Joan Mir yang mengalami cedera patah pergelangan kaki kanan pada balapan MotoGP Austria 2022 hari Minggu (21/8) lalu, harus absen pada balapan berikutnya di Misano.

Investigasi terbaru mengungkapkan pada hari Selasa (23/8), bahwa Joan Mir mengalami kerusakan pada tulang dan ligamen di pergelangan kaki kanannya.

Joan Mir mengalami high side crash parah saat memacu motornya di tikungan 4 lap pertama balapan MotoGP Austria 2022.

Joan Mir terlempar ke udara, kemudian mendarat di gravel dengan hantaman cukup keras pada awal balapan MotoGP Austria 2022.

X-ray pertama pada hari Minggu di Medical Center mengungkapkan patah tulang kecil di tulang pergelangan kaki kanan.

Pada hari itu juga, Joan Mir diterbangkan ke Spanyol untuk melakukan pemeriksaan medis lebih lanjut.

Pada hari Senin ia mengunjungi Dr. Juan Garcías di Rumah Sakit Juaneda Miramar di Palma de Mallorca.

Para dokter melakukan tomografi komputer dan kemudian dilakukan MRI tambahan.

Dokter memastikan tulang pergelangan kaki kiri masih utuh.

Baca Juga: Crash Parah di MotoGP Austria 2022, Joan Mir Cedera Patah Pergelangan Kaki

Dr. Juan Garcías hanya menemukan ligamen yang rusak di pergelangan kaki kanan, sehingga ia mengimbau agar berhati-hati dan dia merekomendasikan agar Mir tidak mengalami cedera pada pergelangan kakinya selama 15 hari ke depan.

“Pasien mengalami cedera pada ligamen di area pergelangan kaki dan tulang talus sedikit terkelupas. Pergelangan kaki stabil. Tulang navicular juga tidak terlalu terpengaruh,” begitu diagnosis dokter, dikutip GridOto.com dari laman resmi tim Suzuki Ecstar.

Namun karena ligamen yang rusak, terjadi ketidakstabilan di pergelangan kaki kanan.

Joan Mir akan menjalani tes lebih lanjut, kemudian akan ditentukan apakah pada 17 dan 18 September bisa balapan lagi di MotoGP Aragon.

"Setelah beberapa pemeriksaan lebih lanjut, dokter menyarankan agar saya istirahat selama 15 hari," tegas Joan Mir.

“Sayangnya saya akan melewatkan GP Misano karena ini. Tapi saya yakin saya akan kembali ke Aragon,” imbuhnya.

MotoGP Misano 2022 akan berlangsung pada 2-4 September.