Hasil Kualifikasi Moto2 Austria 2022 - Ai Ogura Rebut Pole Position, Pembalap Tim Indonesia Masih Mengecewakan

Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 20 Agustus 2022 | 21:07 WIB

Ai Ogura amankan pole position pada kualifikasi Moto2 Austria 2022 (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Pembalap Honda Team Asia, Ai Ogura, berhasil membuat timnya tersenyum dengan mengunci pole position pada kualifikasi Moto2 Austria 2022, Sabtu (20/8).

Ai Ogura mencetak waktu 1 menit 33,933 detik di akhir sesi, mengalahkan catatan waktu Alonso Lopez yang konsisten berada di atas sejak pertengahan sesi kualifikasi Moto2 Austria 2022.

Pemuncak klasemen Moto2 2022, Augusto Fernandez, harus puas menempati posisi kedua setelah kalah lebih dari 0,1 detik dari Ogura dan Lopez.

Sedangkan penguasai sesi latihan di dua hari berbeda, Jake Dixon dan Somkiat Chantra, melengkapi lima besar pembalap tercepat di kualifikasi Moto2 Austria 2022.

Sementara itu Celestino Vietti berhasil menyelamatkan mukanya, setelah rentetan penampilan buruk sejak sesi latihan.

Sempat berjibaku di papan bawah sepanjang Q2, Vietti bisa melaju jauh lebih kencang di detik-detik terakhir sesi dan mengakhiri sesi di posisi ke-7.

Pembalap tim Indonesia, Bo Bendsneyder, harus berjuang keras di kualifikasi Moto2 Austria 2022.

Pria berpaspor Belanda ini harus berjuang lebih keras, karena memulai kualifikasi dari Q1.

Untungnya meski harus bersusah payah, Bendsneyder bisa lolos dari Q1 dan meneruskan perjuangannya di Q2.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Austria 2022 - Enea Bastianini Raih Pole Position Untuk Pertama Kalinya

Walaupun tampil bagus di Q1, Bendsneyder kesulitan melawan para rivalnya yang tampil jauh lebih cepat di Q2.

Berikut hasil kualifikasi Moto2 Austria 2022:

MotoGP.com
Hasil Q2 Moto2 Austria 2022