GridOto.com - Pada kondisi tertentu, aki mobil perlu dilakukan charge ulang.
Pengisian arus listrik pada aki dimaksudkan agar kondisi voltase tetap berada di angka 12,5 volt.
Biasanya mobil yang jarang dipakai akan mengalami penurunan arus listrik.
Di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, BSD, Tangerang ada alat charge aki yang tidak hanya berfungsi mengisi arus listrik tapi juga bisa mendeteksi kerusakan pada aki.
"Noco Genius 5 adalah alat charge aki 'pintar' yang bisa mendeteksi kerusakan aki mobil," buka Nanto Koharsono selaku Operator Manager Noco.
Baca Juga: Ini Penyebab Utama yang Bisa Bikin Aki Mobil Jadi Menggembung
"Aki mobil yang kondisinya sudah rusak bisa dengan mudah di deteksi dengan Noco ini," tambahnya.
Saat konektor disambungkan maka alat ini akan membaca kondisi aki terlebih dahulu.
Jika saat mendeteksi muncul indikator berwarna merah bertanda aki silang maka aki sudah mengalami kerusakan.
Jika kondisinya tidak terlalu parah ternyata bisa lho diperbaiki dengan Noco Genius 5 ini.
"Kalau kerusakan cell aki enggak parah masih bisa diperbaiki dengan alat ini untuk mengembalikan kondisi voltase aki ke 12 volt," beber Nanto di GIIAS 2022.
Baca Juga: Jangan Asal Pasang Terminal Aki Mobil, Ada Tahapannya Biar Aman
Enggak hanya itu, Noco Genius 5 selain bisa charge aki basah dan MF, juga bisa dipergunakan untuk mengisi daya aki lithium.
"Betul, perkembangan aki semakin maju dan kedepannya akan menggunakan jenis lithium, nah Noco Genius 5 bisa kok untuk charge," sebutnya.
Noco Genius 5 ini juga menggunakan fuse atau sekring untuk pengaman jalur kelistrikan.
Sekring ini akan putus kalau ada korsleting saat pengusian.
Jadi enggak akan merusak aki maupun alat charge.
Harga Noco Genius 5 ini dibanderol Rp 1,9 juta.