Suzuki Satria F150 Ramah Lingkungan, Warganet Berpendapat Bisa Buat Pertamina Ketar-ketir

Dia Saputra - Rabu, 17 Agustus 2022 | 16:34 WIB

Suzuki Satria F150 ramah lingkungan (Dia Saputra - )

GridOto.com - Sebuah video yang memperlihatkan Suzuki Satria F150 ramah lingkungan viral di Instagram.

Video unggahan akun Instagram @agoezbandz4 itu dibanjiri komentar warganet yang menyaksikannya.

Gimana tidak, pasalnya Suzuki Satria F150 mampu melaju walau tanpa mesin seperti pada umumnya sob.

Tampak dalam video, mesin ayam jago Suzuki itu sudah dilepas dan diganti dengan pedal sepeda.

Konsep pemasangannya juga tidak beda jauh dengan sepeda pada umumnya.

Menariknya, Satria F150 tersebut masih menggunakan kaki-kaki sesuai standar pabrik.

Yakni menggunakan pelek racing ring 17 inchi di depan dan belakang.

Selain itu, bodi samping kanan dan kiri bawaan pabrik juga masih melekat.

Bahkan headlamp lengkap dengan panel indikator serta stoplamp standar Satria F150 juga dipertahankan.

Baca Juga: Suzuki Satria F150 Tambah Sporty, Upgrade Kaki-kaki dan Aksesori Mewah

Menurut beberapa warganet, bahan bakar Suzuki Satria F150 tersebut adalah air dan nasi padang.

"Bahan bakarnya air sama nasi padang," ungkap pemilik akun @m.ramdhaan_ di kolom komentar.

Karena tak menggunakan bahan bakar minyak, @adhisbm menilai Satria F150 ini bisa membuat Pertamina ketar-ketir.

Biar sobat GridOto tak penasaran dengan Suzuki Satria F150 ramah lingkungan, mari simak video berikut :

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Agoez Bandz Official 2 (@agoezbandz4)