GridOto.com - Transmisi mobil listrik pakai reduction gear, buat ini tujuannya.
Mobil listrik umumnya menggunakan transmisi percepatan tunggal dengan mekanisme reduction gear.
Reduction gear transmisi mobil listrik terhubung langsung antara motor traksi dengan roda penggerak.
Bonar Pakpahan, Product Expert PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menjabarkan bagian reduction gear yang terdiri dari gir kecil dan gir besar untuk medistribusi penyaluran tenaga listrik.
"Reduction gear dibutuhkan untuk mengurangi putaran atau rotasi motor traksi agar tidak sama dengan putaran roda penggerak," jelas Bonar.
Baca Juga: Fasilitas Charging Mobil Listrik Hyundai, Ngecas Baterai Bisa Cepat
"Secara bersamaan juga mengurangi beban penyaluran energi listrik dari motor traksi," sambungnya.
Bonar menunjukkan bahwa motor traksi akan berputar sangat cepat ketika menghasilkan energi listrik.
Sekalipun dalam injaka pedal akselerator kecil, motor traksi berputar bisa mencapai puluhan ribu rpm.