GridOto.com - Tips beli mobil bekas dengan memperhatikan kondisi sistem pendingin.
Komponen yang bekerja penting pada sistem pendingin adalah thermostat.
Thermostat bekerja seperti katup yang terbuka dan tertutup sesuai dengan suhu air radiator.
Penggunaan air radiator yang tidak bagus membuat thermostat bisa menjadi cepat rusak.
Hal ini disampaikan oleh Bahtiar, Kepala bengkel resmi Toyota Auto 2000, Kalimalang, Jakarta Timur.
Baca Juga: Oli Transmisi Matik Mobil Bekas Perlu Diganti, Begini Ciri-cirinya
"Penggunaan air radiator yang tidak standar membuat thermostat bisa berkarat dan rusak," buka Bahtiar.
Karema biasanya air radiator yang standar kandungan anti karatnya tidak ada.
"Cara cek kondisi thermostat yang sudah rusak bisa ditandai dari mesin yang overheat," tambahnya.