GridOto.com - Ganti wiper mobil bekas pakai ukuran beda dari bawaan, ini yang harus diperhatikan.
Kondisi wiper yang menurun karena faktor pemakaian dari mobil bekas adalah wajar dan sepatutnya segera diganti.
Idealnya, penggantian ukuran wiper disamakan dengan bawaan dari mobil bekas.
Meski begitu menurut Suhendra Hanafiah, Brand Manager PT Sarana Berkat, distributor aksesori merk PIAA dan Hella di Indonesia, ukuran wiper bisa diganti dengan ukuran yang berbeda untuk memaksimalkan area sekaan wiper di kaca mobil.
Namun tetap ada hal yang harus diperhatikan agar tidak salah.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, BMW Tahun Tua Punya Penyakit Umum Satu Ini
"Jika ingin ganti beda ukuran, maksimal lebih panjang atau lebih pendek 2 inci dari bawaan," sebut Suhendra.
Untuk kaca depan, umumnya mobil sekarang menggunakan ukuran wiper yang berbeda.
Dimana wiper sebelah kanan ukurannya lebih panjang daripada wiper sebelah kiri.