Efek Ganti Turbo, Modifikasi Mesin Honda Civic Turbo Ini Makin Kencang

Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 4 Agustus 2022 | 08:05 WIB

Modifikasi mesin Honda Civic Turbo kreasi AZC Original ini juga rombak kabin (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Efek ganti turbo, modifikasi mesin Honda Civic Turbo ini makin kencang.

Sebelumnya kami sudah mengulas ubahan bodi dan setup kaki-kaki dari Honda Civic Turbo kreasi AZC Original, Thailand, kini waktunya bahas modifikasi mesin.

Modifikasi mesin dilakukan guna menyelaraskan gaya sporty yang cukup kentara di eksterior,

Urusan dongkrak performa mesin di sedan ini juga enggak sembarangan karena sudah upgrade turbo bawaan dengan unit GReddy TD05.

Xo-autosport
Mesin modifikasi Honda Civic Turbo sudah diberi upgrade part performa

Ubahan ini praktis wajib didukung peningkatan internal mesin oleh conneting rod lansiran JDMT untuk menahan boost dari turbo.

Untuk hardware lainnya ikut diupgrade seperti westgate TiAL, blow off-valve buatan GReddy, plus intecooler alumunium lansiran AZC.

Sedangkan knalpot tentu juga sudah diganti full system buatan AZC, mulai dari down pipe, front pipe, dan muffler berlapis titanium.

Xo-autosport
Mesin modifikasi Honda Civic Turbo sudah memasok knalpot AZC

Setelah ganti turbo dan perangkat pendukungnya, praktis electrical system ikut disesuaikan lewat asupan ECU Stand Alone Datatech V5.