BMW R100R Bobber Scrambler, Tampang Garang Fokus Ubah Bodywork

Fedrick Wahyu - Kamis, 21 Juli 2022 | 16:36 WIB

BMW R100R bergaya scrambler bobber (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - BMW R100R bobber scrambler, tampang garang fokus ubah bodywork.

BMW R series dengan mesin boxer menjadi salah satu model motor yang banyak diandalkan untuk proyek custom.

Salah satu contoh ialah BMW R100R tahun 1992 bergaya bobber scrambler hasil garapan kru Ellaspede berikut ini.

Ellaspede
Tampangnya jadi lebih garang dan keren

Langsung ke ubahannya, kru Ellaspede mulai dengan mempreteli setiap bagian motor dan lantas mengganti tangkinya dari motor R100R yang lebih muda.

Kemudian bagian subframe dipangkas jadi lebih pendek dan mengambang khas bobber dan dipasangi jok single seat dari Biltwell.

Uniknya jok ini dibuat adjustable yang bisa maju dan mundur, lalu di bawahnya dijadikan tempat untuk stoplamp dan lampu sein LED mungil.

Ellaspede
Subframe dirombak dan dipasangi jok biltwell yang unik

Pindah ke area kaki-kaki, Ellaspede tidak melakukan banyak ubahan mulai dari memasang ban Continental TKC80 untuk kedua rodanya.

Selain itu, mereka juga membuatkan sepatbor depan-belakang serta breket pelat nomor di belakang baru yang minimalis.