GridOto.com - Sebagai perangkat penjinak kecepatan, motor dibekali rem di kedua rodanya.
Dalam penggunaannya, kira-kira lebih aman dan optimal rem depan atau belakang ya?
Bua sobat GridOto yang belum tahu, jawabannya adalah rem depan.
Sebenarnya hal itu sudah terlihat dari hadirnya rem cakram di roda depan.
Memang sih motor sekarang kebanyakan punya rem cakram di kedua rodanya, tapi pasti cakram di roda depan lebih besar.
Terkait penggunaan rem depan yang bisa lebih aman, kira-kira kenapa bisa gitu ya?
Oke Desiyanto, Senior Instruktur Safety Riding Astra Motor Jawa Tengah, menjelaskan kalau hal itu ada kaitannya dengan gaya fisika yang timbul saat pengereman.
"Saat pengereman terjadi gaya inersia, dimana bobot motor termasuk bobot pengendara pindah ke depan sehingga suspensi dan ban akan mendapat stress beban," kata Oke saat dihubungi GridOto.com, Sabtu (16/7/2022).
"Makanya bagian depan perlu diberikan gaya pengereman yang lebih besar," imbuhnya.
Baca Juga: Ini Bedanya Master Rem Axial Dan Radial, Lebih Pakem Mana?