GridOto.com - Mobil baru Honda CR-V generasi keenam telah diperkenalkan perdana di Amerika Serikat (12/7).
Meluncur sebagai model 2023, mobil baru Honda CR-V generasi keenam hadir perdana untuk meneruskan kesuksesan CR-V di Negeri Paman Sam.
Pada peluncurannya, mobil baru Honda CR-V tersedia dalam empat varian dengan pilihan mesin bensin dan mesin hybrid.
Mesin bensin CR-V terbaru berupa mesin empat silinder turbo berkapasitas 1.498 cc yang menghasilkan tenaga 193 dk dan torsi 242 Nm.
Sedangkan untuk varian Hybrid mendapatkan mesin empat silinder siklus Atkinson berkapasitas 1.993 cc dan sistem hybrid dua motor yang menyemburkan tenaga 207 dk dan torsi puncak 334,8 Nm.
Baca Juga: Gara-gara Rem Blong, Honda CR-V Terjun ke Jurang di Pangandaran, Bodi Remek
Nah salah satu poin menarik dari Honda CR-V generasi keenam adalah dimensinya yang lebih besar dari sebelumnya.
CR-V terbaru versi Amerika Serikat kini memiliki bodi berdimensi panjang 4.694 mm, lebar 1.864 mm, tinggi 1.681 mm, dan wheelbase 2.700 mm.
Dibandingkan dengan CR-V generasi terkini yang ada di Indonesia, CR-V terbaru itu lebih panjang 110 mm, lebih lebar 9 mm, dan lebih tinggi 2 mm.
Semisalnya Honda CR-V terbaru masuk ke Indonesia tanpa ada perbedaan dimensi dengan versi Amerika, ia memiliki kans untuk menjadi salah satu Medium SUV terbesar.
Misalnya dengan Wuling Almaz RS, CR-V terbaru itu lebih panjang 39 mm dan lebih lebar 29 mm meski kalah tinggi 79 mm.
Kalau dibandingkan dengan Mazda CX-5, CR-V terbaru memiliki bodi yang lebih panjang 119 mm dan lebih lebar 19 mm.
Dengan bodi yang lebih besar, tidak menutup kemungkinan CR-V terbaru memiliki keunggulan di sektor akomodasi penumpang dan bagasi.
Apakah Honda akan menghadirkan CR-V generasi terbaru dalam waktu dekat? Kami tunggu informasi selanjutnya.