Andy Wehmeyer, Presiden Audiofrog : Kesalahan Fatal Penjual Audio Tanyakan Jenis Musik Kesukaan Konsumen

Hendra - Rabu, 13 Juli 2022 | 20:09 WIB

GridOto bertemu dengan Andy Wehmeyer, Presiden AudioFrog (Hendra - )

GridOto.com - Di dunia audio, Andy Wehmeyer, Presiden Audiofrog bilang ada pertanyaan umum yang kerap ditanyakan bagian penjualan atau teknisi audio kepada konsumen seperti lebih suka jenis musik apa.

Menurut Andy Wehmeyer, Presiden Audiofrog jawaban konsumen terkait pertanyaan tersebut dijadikan patokan untuk menentukan audio seperti apa yang akan diterapkan pada kendaraannya.

Terkait hal ini, Andy Wehmeyer, Presiden Audiofrog mengatakan pertanyaan yang diajukan penjual kepada konsumen tidak tepat.

"Sejatinya bukan jenis musik apa yang disukai konsumen jadi patokan. Apakah dia mau musik rock, klasik, jazz, hip hop , atau lainnya. Bukan itu mestinya pertanyaannya," jelas presiden Audiofrog ini.

Menurut pria yang ditemui Gridoto di workshopnya di Pasadena, California, AS ini pertanyaan mengenai jenis musik yang disukai tidak ada manfaatnya.

"Saya menyarankan pertanyaannya adalah dimana kamu terakhir mendengarkan musik yang menurut kamu paling oke," jelas Andy.

Pria yang malang melintang di dunia Audio lebih 35 tahun ini mengatakan jawaban dari konsumen akan menjadi patokan jenis audio apa yang paling cocok dengan karakter dan kebutuhan konsumen.

"Ya saya suka dengar musik di clubbing. Kalau jawaban konsumen seperti ini dia butuh audio dengan power yang sangat besar," bilangnya.

Jadi menurut Andy, konsumen akan sia-sia dan kecewa ketika menghabiskan uangnya puluhan ribu dollar ketika salah dalam memilih audio yang tepat.

Baca Juga: Kesan Founder Audiofrog Berkunjung Ke GIIAS 2021, Bangga Sekaligus Berharap

"Karenanya penting dalam mengedukasi konsumen mengenai produk audio ini. Hal ini yang banyak dilupakan produsen audio. Padahal memberikan pemahaman yang benar mengenai audio kepada konsumen itu hal yang mendasar," tutup jebolan Universitas Texas ini.