Relay Bermasalah, Hyundai Recall Mobil Listrik Hyundai IONIQ Hybrid

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 11 Juli 2022 | 19:50 WIB

Mobil listrik Hyundai IONIQ Hybrid kena recall karena masalah Power Relay Assembly (PRA). (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Hyundai telah mengumumkan recall untuk mobil listrik Hyundai IONIQ Hybrid dan Plug-in Hybrid di Amerika Serikat.

Melansir dari dokumen yang dipublikasikan National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), recall ini ditujukan untuk mobil listrik Hyundai IONIQ Hybrid dan Plug-in Hybrid model tahun 2017-2018.

Recall ini melingkupi sebanyak 10.575 unit mobil listrik Hyundai IONIQ Hybrid dan Plug-in Hybrid yang berpotensi bermasalah.

Hyundai melakukan recall terhadap IONIQ Hybrid dan Plug-in Hybrid setelah ditemukan masalah pada Power Relay Assembly (PRA).

Secara rinci, Power Relay Assembly Hyundai IONIQ Hybrid dan Plug-in Hybrid memiliki potensi untuk overheat dan menyebabkan kebakaran.

Hyundai
Relay yang bermasalah dapat menyebabkan kebakaran pada Hyundai IONIQ Hybrid.

Baca Juga: Daftar Harga Mobil Listrik Hyundai Terbaru Awal Juli 2022, Ada Kenaikan?

Masalah ini bermula di Korea Selatan pada 2018 silam saat Hyundai menerima laporan kerusakan pada kursi belakang pada Kia Niro tahun 2017.

Kerusakan kursi belakang tersebut disebabkan oleh panas berlebih dari PRA setelah dilakukan pengetesan.

Usut punya usut, PRA yang bermasalah memiliki sambungan relay utama yang longgar sehingga harus dilakukan recall.

Tentu saja selain Kia Niro, Hyundai juga ikut merecall IONIQ Hybrid dan Plug-in Hybrid tahun tersebut pada 2018 lalu.

Namun setelah perbaikan recall tersebut, Hyundai mendapatkan laporan beberapa insiden IONIQ Hybrid yang terbakar setelah diperbaiki.

Hyundai
Apabila ditemukan masalah, Hyundai akan mengganti komponen PRA secara gratis.

Baca Juga: Mobil Listrik Hyundai IONIQ 5 Raih Top Safety Pick+ IIHS, Mantap!

Solusinya apa? Hyundai memanggil lagi pemilik IONIQ Hybrid dan Plug-in Hybrid yang bermasalah untuk dilakukan inspeksi PRA.

Inspeksi PRA ini tidak dikenakan biaya dan dilakukan oleh bengkel resmi di dealer Hyundai di Amerika Serikat.

Jika ditemukan adanya kerusakan pada PRA, Hyundai akan melakukan penggantian komponen.