Tak Benarkan Ucapan Gibran Rakabuming Raka, Bupati Karanganyar Dukung Perluasan Trayek BST

Dia Saputra - Senin, 4 Juli 2022 | 19:00 WIB

ilustrasi Batik Solo Trans (BST) yang kabarnya akan diperluas trayeknya hingga Karanganyar. (Dia Saputra - )

GridOto.com - Bupati Karanganyar, Juliyatmono mendukung rencana perluasan trayek moda transportasi Batik Solo Trans (BST).

Kabarnya trayek BST akan diperluas hingga masuk ke wilayah Karanganyar, Jawa Tengah (Jateng).

Hal itu terungkap dari pertanyaan yang dilemparkan pemilik akun Twitter Pakdhe Arip terkait informasi perluasan trayek BST.

Pakdhe Arip bertanya ke Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, rencana BST akan sampai Karanganyar apa benar?

Menanggapi pertanyaan itu, Gibran mengatakan kalau rencana tersebut belum disetujui Bupati Karanganyar.

Namun Juliyatmono membantah pernyataan yang dilontarkan Gibran ke Pakdhe Arip.

"Saya belum pernah mengonfirmasikan ke siapapun, termasuk Mas Gibran," ungkap Juliyatmono dikutip dari TribunJateng.com.

Juliyatmono menegaskan, dirinya justru mendukung perluasan trayek BST ke wilayah Karanganyar.

"Menurutnya perluasan tersebut juga termasuk bentuk pelayanan kepada masyarakat dalam sektor transportasi," tuturnya.

Baca Juga: Mobil Listrik Polestar 2 Ini Tenaganya Perkasa, Setara Tujuh Wuling EV

Menurut Yuli, perlu ada kolaborasi untuk memperkuat daerah penyangga termasuk dengan cara memperbanyak moda transportasi.

Sekadar informasi, Kabupaten Karanganyar termasuk sebagai daerah penyangga wilayah Kota Solo.

Untuk saat ini, BST telah melintas hingga Terminal Palur di Pucangsawit, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta.

"Misalnya Gondangrejo, mesti perlu diakses supaya bisa masuk ke Solo, Kebakkramat," terangnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Juliyatmono Dukung Rencana Perluasan Trayek BST Sampai Karanganyar