GridOto.com - Ulah emak-emak naik Honda Scoopy satu ini bakal bikin sobat GridOto garuk-garuk kepala.
Soalnya emak-emak naik Honda Scoopy tersebut sengaja menutup pelat nomornya menggunakan celana dalam.
Dari postingan akun Instagram @fakta.indo, video emak-emak naik Honda Scoopy ini direkam di kawasan Pasar Miru, Kecamatan Sekaran, Lamongan, Jawa Timur.
Usut punya usut, tindakan emak-emak tadi dilakukan agar dirinya terhindar dari kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) atau tilang elektronik.
Sekadar informasi, penindakan menggunakan ETLE sudah diberlakukan di beberapa wilayah seperti di Lamongan sejak April 2022 lalu.
Dengan adanya ETLE, sejumlah pengendara yang tak mematuhi aturan dan rambu lalu lintas bakal terekam oleh kamera.
Bukti foto dari kamera ETLE kemudian jadi dasar untuk pengendara tadi mendapatkan surat tilang dari kepolisian.
Adapun surat tilangnya tidak diberikan secara langsung oleh polisi ke pengendara.
Melainkan dikirim menggunakan jasa pos ke alamat yang tertera di STNK milik pelanggar.
Baca Juga: ETLE Mobile di Wonogiri, 3.144 Surat Tilang Segera Beredar, Begini Penjelasan Kasatlantas
Baca Juga: Nurut Sama Polisi, Emak-emak Viral Naik Honda Scoopy Pakai Sepatu Bola
Adanya penilangan menggunakan ETLE tadi jelas membuat para pengendara was-was, karena takut ditilang.
Pada akhirnya mereka pun mengakalinya dengan berbagai cara, salah satunya yang dilakukan emak-emak naik Honda Scoopy ini.
Walau demikian, ulah emak-emak naik Honda Scoopy itu pun mengundang banyak tanggapan dari netizen di kolom komentar.
"Pemikiran yang brilian," tulis akun Instagram @dimasaldino18 dengan emoji tertawa.
"Ya enggak pakai celana dalam juga, bu," timpal akun Instagram @riiz93.
"Yang warna pink jangan sampai lolos," balas akun Instagram @hey_u445.