Perbandingan Spesifikasi Mobil Listrik IONIQ 6 dan IONIQ 5 Versi Indonesia

Aries Aditya Putra - Kamis, 30 Juni 2022 | 10:20 WIB

Hyundai IONIQ 6 memiliki bodi aerodinamis terinspirasi dari Hyundai Prophecy. (Aries Aditya Putra - )

GridOto.com - Mobil listrik Hyundai IONIQ 6 secara resmi diluncurkan secara global.

Mobil listrik Hyundai IONIQ 6 merupakan versi produksi dari mobil konsep Hyundai Prophecy.

Seperti apa sih spek teknis mobil listrik Hyundai IONIQ 6 ini bila dibanding IONIQ 5 yang ada di Indonesia?

Kedua mobil ini sebetulnya masih dibangun dari basis yang sama, E-GMP. 

Namun secara spek sedikit berbeda. Misalnya dari sisi baterai, IONIQ 6 menggunakan baterai berdaya 77,6 kWh.

Dengan spek baterai di atas, bisa membawa mobil ini berjalan sejauh 482 km.

Hyundai
Interior Hyundai IONIQ 6 berbalut bahan ramah lingkungan.

Baca Juga: Teaser Mobil Listrik Hyundai IONIQ 6, Lebih Futuristis dari IONIQ 5?

Sementara baterai IONIQ 5 versi Indonesia, yang tipe Long Range sedikit lebih kecil di angka 72,6 kWh.

IONIQ 6 dilengkapi dua motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga 302 dk dan torsi 605 Nm.

Klaimnya akselerasi 0-100 km/jam tuntas dalam 5,2 detik.

Sebagai gambaran, IONIQ 5 versi Indonesia hanya menggunakan 1 motor listrik bertenaga 217 dk dan torsi 350 Nm.

Klaim akselerasi 0-100 km/jam tuntas dalam 7,4 detik. Ini pun sudah kencang, yang pasti IONIQ 6 bakal lebih melesat lagi.