Tips Beli Mobil Bekas, Penyebab Piringan Rem Cakram Muncul Karat

Ryan Fasha - Senin, 27 Juni 2022 | 19:00 WIB

Piringan cakram menggunakan bahan baja khusus (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Tips beli mobil bekas dengan memperhatikan kondisi pengereman.

Sering kali kita menemui piringan cakram mobil mengalami karat.

Karat yang ada pada piringan cakram sudah pasti tidak enak dilihat dan sedikit mempengaruhi pengereman.

Rem cakram yang karat ini ternyata ada penyebabnya.

Adalah air yang menjadi sumber penyebab piringan cakram menjadi karat.

ryan/gridoto.com
Piringan cakram berkarat

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, ini Dampak Pada Mesin Jika Air Radiator Kurang

"Biasanya pemilik mobil habis dicuci tidak dikeringkan dengan baik," sebut Bahtiar selaku kepala bengkel resmi Toyota Auto2000 Kalimalang, Jakarta Timur.

"Air yang masih mengendap di piringan cakram dan mobil diparkir lama akan menyebabkan karat muncul," tambahnya.

Selain itu mobil yang sering menerjang genangan air juga berpotensi piringan cakram berkarat.