Ada Komponen Baterai, Perawatan Suzuki Ertiga Hybrid Cukup Mudah

Radityo Herdianto - Senin, 27 Juni 2022 | 11:00 WIB

Suzuki Ertiga Hybrid di Dealer Suzuki SBT Surabaya, Jawa Timur (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Ada komponen baterai, perawatan Suzuki Ertiga Hybrid cukup mudah.

Suzuki Ertiga baru sudah dilengkapi dengan sistem mild hybrid yang disebut Suzuki Smart Hybrid.

Terdapat dua komponen elektrikal tambahan di Suzuki Ertiga Hybrid, yaitu Intergrated Starter Generator (ISG) dan lithium-ion battery.

Tentunya dengan tambahan komponen elektrikal ini bagaimana dengan perawatannya?

Donny Saputra, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales menekankan perawatan Ertiga Hybrid tidak butuh perhatian khusus.

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Battery pack lithium-ion All New Ertiga Hybrid, posisinya di bawah jok penumpang depan

Baca Juga: Uji Irit Mobil Baru Ertiga Hybrid, Hasilnya Tembus Di Atas 25 Km/Liter

"Perawatannya masih sama mudahnya dengan Suzuki Ertiga mesin konvensional," tekannya.

Seperti penggantian fluida mesin, filter-filter, hingga general checking termasuk sistem kelistrikan.

Pengguna Suzuki Ertiga Hybrid cukup melakukan perawatan rutin sesuai dengan pedoman petunjuk servis berkala setiap 10.000 kilometer atau 6 bulan mana yang tercapai lebih dulu.

Joshi Prasetya, General Manager Strategic Planning Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menambahkan, perangkat ISG dan lithium-ion battery diletakkan di bagian yang bukan sering dijangkau secara langsung.

"Selama pemakaian komponen tersebut bekerja sesuai dengan kondisi mobil secara keseluruhan," ujarnya.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Mesin Suzuki Ertiga Hybrid K15B 1.500 cc Dipadu dengan Integrated Starter Generator (ISG)
 

Baca Juga: BBM Diklaim Lebih Irit, Begini Cara Kerja Sistem Hybrid Suzuki Ertiga

Serta adanya garansi selama 5 tahun atau 100.000 kilometer mana yang tercapai lebih dulu untuk sistem Suzuki Smart Hybrid komponen Intergrated Starter Generator (ISG) dan lithium-ion battery.

"Yang terpenting tidak melakukan ubahan atau modifikasi yang berpengaruh kepada sistem kelistrikan dan komponen Suzuki Smart Hybrid agar garansi tidak gugur," tegas Joshi.