GridOto.com - Bau kabin tidak sedap bisa disebabkan berbagai faktor, baik eksternal maupun internal.
Tumpahan makanan, minuman, atau sirkulasi udara yang tidak bagus bisa menjadi penyebab bau kabin tidak sedap.
Namun bau kabin tidak sedap ternyata bisa dihilangkan dengan mudah, asal tidak dibiarkan mengendap terlalu lama.
Menurut Ari Kristianto dari gerai detailing Clean and Shine, Cinere, Jakarta Selatan, ada beberapa cara mudah menghilangkan bau kabin tidak sedap.
Pertama, apabila tercium bau apak yang bisa disebabkan dari jalur A/C atau mobil terlalu lama parkir di tempat lembab.
Baca Juga: Dampak Negatif Malas Membersihkan Evaporator AC Mobil Secara Berkala
Untuk menghilangkan aroma apak, Ari menyarankan untuk meletakkan bubuk kopi di dalam mobil.
Lantas bubuk kopi itu didiamkan dalam kurun waktu 2-3 hari agar seluruh bau apak bisa tereliminir oleh aroma kopi.
"Tapi pastikan juga filter kabin dicek, karena biasanya ikut berjamur apabila diparkir lama di tempat lembab" ucap Ari.