H-1 Formula E Jakarta, Panggung Utama Sudah Ditahap Finishing

Naufal Shafly - Jumat, 3 Juni 2022 | 21:12 WIB

Panggung utama Formula E terpantau sedang proses finishing. (Naufal Shafly - )

GridOto.com - Satu hari menjelang perhelatan Formula E Jakarta, penyelenggara terus melakukan sejumlah persiapan.

Salah satunya di area panggung utama, yang hingga sore tadi terpantau masih dalam tahap finishing.

Berdasarkan pantauan tim GridOto.com di lokasi sekitar pukul 16.00 WIB, sejumlah pekerja terlihat tengah melakukan penyelesaian dekorasi panggung utama.

Selain itu, para pekerja juga terlihat tengah melakukan finishing di booth Alianz E-Village.

Meski begitu, kegiatan yang dilakukan pada tahap finishing ini tampaknya hanya berupa pekerjaan minor.

Naufal/GridOto.com
Booth Alianz E-Village juga terpantau masih proses finishing.


Hal ini pun diamini oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, yang sore tadi melakukan peninjauan ke lokasi sirkuit.

Anies mengatakan, sirkuit Formula E sudah siap untuk perhelatan besok.

"Dari kami, kami melihat secara teknis kesiapan sudah siap semuanya, kami berharap semua berjalan dengan baik," ucap Anies di Ancol, Jumat (3/6/2022).

Orang nomor satu di Jakarta ini pun berharap, penyelenggaraan Formula E bisa berjalan dengan lancar.

Baca Juga: Lalui Perjalanan 16 Hari, DHL Ceritakan Proses Pengiriman Logistik Formula E ke Jakarta

"Kami berharap tidak ada kejutan-kejutan, dengan kata lain semuanya berjalan sesuai rencana," pungkasnya.

Sebagai informasi, Jakarta E-Prix 2022 atau Formula E Jakarta akan diselenggarakan pada Sabtu (4/6/2022).

Balapan mobil listrik ini diselenggarakan satu hari penuh, mulai pukul 07.15 WIB.