GridOto.com - Penggunaan kampas ganda racing memang terbukti bisa mengurangi gejala gredek atau getar yang muncul pada area CVT motor matic.
Namun, pemakaian kampas ganda racing bukan berarti bebas servis CVT meski gejala gredek sudah jarang muncul.
Bengkel spesialis upgrade CVT, 126 Project menyarankan untuk lakukan servis CVT meskipun sudah pakai kampas ganda racing.
"Tetap servis CVT atau minimal bersihkan area CVT," buka Griyan Kedia, Owner 126 Project kepada GridOto pada Senin lalu (23/05/2022).
Baca Juga: Tips Perbaikan Motor Bekas, Ini Penyebab Motor Matic Gredek Meski Kampas Ganda Tebal
Apalagi kalau motor matic kalian dipakai untuk beraktivitas harian.
"Kalau sehari bisa menempuh jarak 50 km, sebaiknya servis CVT 1 bulan sekali," ungkap Griyan.
"Tapi kalau di bawah itu bisa gunakan patokan jarak tempuh untuk servis. Misalnya setiap 2.000 km sekali," tambahnya.
Soalnya, kampas ganda racing pun masih bisa menghasilkan residu pemakaian berupa debu.