GridOto.com - Jelang Jakarta E-Prix 2022 atau Formula E Jakarta, beberapa pembalap terpantau sudah mulai berdatangan ke Indonesia.
Hal ini diketahui dari akun Instagram masing-masing pembalap Formula E, yang mengunggah foto mereka di dalam pesawat.
Unggahan tersebut disertai caption yang menginformasikan keberangkatan mereka ke Jakarta.
Salah satu pembalap yang diketahui sudah melakukan perjalanan ke Jakarta adalah Stoffel Vandoorne.
"Long trip ahead, Jakarta bound," tulis pemimpin klasemen sementara Formula E musim ini, dalam story di Instagram pribadinya @svandoorne.
Selain Vandoorne, pembalap lain yang tengah melakukan perjalanan ke Jakarta adalah Robin Frijns dari tim Envision Racing.
Dalam Instagram story-nya, ia mengunggah foto tiket pesawat beserta caption yang menginformasikan keberangkatannya menuju Jakarta.
"Selanjutnya Jakarta," tulis Robin di akun Instagram @robinfrijns1.
Selain itu, ada beberapa pembalap lain yang juga memposting unggahan hampir serupa, guna menunjukkan keberangkatan mereka ke Jakarta.
Baca Juga: Heineken Tidak Jualan Bir dan Menggunakan Logo Saat Formula E Jakarta 2022, Ini Gantinya
Beberapa pembalap lain yang memposting hal tersebut diantaranya Andre Lotterer (TAG Hauer Porsche Team) dan Jean Eric Vergne (DS Techeetah).
Sebagai informasi, Formula E Jakarta akan berlangsung pada 4 Juni 2022 di Jakarta International e-Prix Circuit (JIEC) atau yang lebih dikenal dengan nama Sirkuit Ancol.
Formula E Jakarta merupakan seri kesembilan pada Formula E musim 2021-22.